Live Streaming TV

Selasa, 31 Juli 2012

Materi Workshop Revitalisasi Zat Gizi Air 2012

Kebutuhan Air pada Berbagai Kelompok Usia dan Kondisi Tertentu
Dr.dr. Parlindungan Siregar SpPD.KGH

DOWNLOAD DISINI
REVIEW
Air tidak dapat dipisahkan dari kehidupan manusia karena 60% dari berat badannya terdiri dari air. Di dalam tubuh manusia, air berada dalam dua kompartemen yaitu dalam cairan intraseluler dan dalam cairan ekstraseluler. Di samping air, dalam dua kompartemen ini juga terdapat berbagai macam solut. Solut yang dominan di intraseluler adalah kalium dan di ekstraseluler adalah natrium. Kedua kompartemen tersebut dibatasi oleh suatu membran yang semi permeabel dimana air dapat melaluinya dengan bebas akan tetapi tidak demikian terhadap solut. Kompartemen ekstraseluler terdiri dari dua subkompartemen yaitu intravaskuler dan interstisium. Antara intravaskuler dan interstisium, dibatasi oleh membran yang permeabel, dimana air dan solut mudah melalui membran ini kecuali albumin. Dalam keadaan seimbang (steady state), Albumin merupakan solut yang hanya ada di intravaskuler. Dalam keadaan steady state, tidak ada pergerakan air antar kompartemen intraseluler dan ekstraseluler. Air bergerak dari satu kompartemen ke kompartemen lain bila ada perbedaan tonisitas. Dalam keadaan hipernatremia, tonisitas cairan ekstraseluler akan meningkat, maka air dari kompartemen intraseluler akan bergerak (berpindah) ke dalam kompartemen ekstraseluler. Demikian juga sebaliknya dalam keadaan hiponatremia. … Selanjutnya ada di buku Workshop Revitalisasi Zat Gizi Air yang disajikan dalam Pdf.

Read More......